SMKN 6 Manado Miliki Sport Hall - topsulut.com

Breaking

Home Top Ad

test banner

Post Top Ad

test banner

Thursday, March 11, 2021

SMKN 6 Manado Miliki Sport Hall

 


Manado,TS.Com Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK ) Negeri 6 Manado resmi memiliki lapangan olah raga ( Sport Hall ) yang representative.Di ketahui Sport Hall yang berstandar nasional ini di danai melalui Dana Alokasi Khusus ( DAK ) tahun 2020.

Kepala SMKN 6 Manado Drs Veky Umboh saat di konfirmasi awak media ini menjelaskan di mana untuk DAK 2020 pihaknya membuat Lapangan Olah Raga ( Sport Hall ).Karena hal ini telah menjadi kesepakatan bersama maka keluarlah anggaran melalui DAK tahun 2020 untuk pembuatan sport hall.” Ini telah menjadi suatu kesepakatan yang mana DAK 2020 di peruntukan pembuatan gedung olah raga atau sport hall.Lapangan ini juga nantinya di persiapkan bila ada ivent-ivent yang berskala nasional khususnya kalender pendidikan,apa bila di beri kesempatan untuk menjadi tuan rumah,” kata kepsek Umboh

Selain itu pula sport hall ini bisa di gunakan bagi para siswa untuk melakukan kegiatan berolah raga seperti Bulutangkis,Bola Volly,bahkan juga tenis meja dan foot ball.Nah beranjak dari sinilah nantinya prestasi siswa akan bermunculan karena telah tersedia sport hall.” Selaku kepala sekolah tentu memberi apresiasi dengan adanya sport hall ini,selain bermanfaat bagi para siswa tentunya dengan kehadiran sport hall ini bisa mencetak para siswa untuk meraih prestasi dalam cabang olah raga,” ungkapnya.

Untuk sport hall ini kata kepsek Umboh baru SMKN 1 dan SMKN 6 yang memilikinya khusus yang ada di kota Manado.Jadi ini merupakan modal para siswa untuk menyalurkan bakat dalam dunia olah raga,sebab telah di tunjang dengan sarana maupun prasarana yang ada di SMKN 6 Manado.” Prinsipnya pihak sekolah terus mendorong para siswa untuk menyalurkan serta mengembangkan bakat yang ada sehingga boleh berprestasi di ivent-ivent yang ada,” lanjutnya.Sport Hall ini juga dapat di gunakan oleh guru-guru yang ingin berolah raga paling tidak untuk menjaga stamina tubuh dari ancaman pandemi covid 19 yang menakutkan.Oleh karena itu kata Umboh manfaatkan serta pelihara terus sport hall ini,karena jika kita menjaganya pasti gedung ini akan tetap baik dan indah,” Mari kita jaga bersama gedung sport hall ini agar tetap terpelihara dengan baik.Ini semuanya milik kita dan menjadi asset SMKN 6 Manado yang kita dambakan,” pintanya.( kix )

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

test banner